Our

Minggu, 14 Desember 2008

Tendakata Ajak Seniman Ke Tanah Karampuang


Ngamen sastra merupakan salah satu rangkaian kegiatan Tendakata yang dilaksanakan di STIKOM Fajar tanggal 29 maret 2007, atau berselang tiga hari dari ngamen sastra di Unhas.

Halim HD, Aan Mansyur, Anwar Jimpe Rachman, dan Shinta Febriany membacakan dan mendiskusikan esai-esai Eduardo Galeano. Ditemani penganan tradisional, kali ini diskusi lebih terarah pada proses kreatif menulis.

Ngamen sastra ini memang menjadi sebuah pendekatan baru untuk mengenalkan sastra dan budaya kepada masyarakat umum, khususnya mahasiswa. “Ini ibarat teater yang kemudian mendatangi sang penonton. Bukan penonton yang mendatangi acara teater” tutur Shinta.

Pendekatan baru ini menjawab kerinduan mahasiswa akan kegiatan sastra di kampus, yang memang sangat jarang. Saat ruang-ruang diskusi tak lagi menjadi sebuah rutinitas dan tak lagi membudaya di lingkungan kampus. Mengutip salah seorang mantan mahasiswa angkatan 97, Wahyu Chandra “diskusi-diskusi seperti ini yang membuat kita kembali rindu akan suasana kampus”.

Foto & Naskah : www.panyingkul.com

Sabtu, 13 Desember 2008

Karampuang Juara II

MAKASSAR - Monolog Aku Bukan Kamu yang dibawakan Mulyawan dari Teater Tabu Universitas Atmajaya muncul sebagai pemenang pekan seni mahasiswa tingkat daerah VII-2006 tingkat Sulawesi Selatan. Lomba ini dilaksanakan Badan Pembina Seni Mahasiswa Indonesia Sulawesi Selatan pada Sabtu malam lalu di Gedung Kesenian Societeit de Harmonie, Makassar.

Tiga juri, masing-masing Soeprapto Budisantoso, Yudistira Sukatana, dan Ridwan Effendi, juga menetapkan pemenang kedua dan ketiga. Mereka adalah Sanggar Seni Karampuang Stikom Fajar dengan judul Goll dan Flame Theatre Sastra Inggris Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Makassar dengan judul Balada Sumarah.

Peserta lain yang tidak menjadi juara adalah Teater Kampus Universitas Negeri Makassar yang mengadaptasi cerpen Kalau Boleh Memilih Lagi karya Putu Wijaya, Teater Titik Dua Universitas Negeri Makassar dengan naskah karya Putu Wijaya berjudul Sepi, dan kelompok teater Satu Mai STMIK Handayani dengan naskah Putu Wijaya berjudul Demokrasi.

Pemenang pertama lomba monolog ini akan mewakili Sulawesi Selatan dalam ajang pekan seni mahasiswa tingkat nasional pada 6-12 September mendatang.

(sumber : KORAN TEMPO, Rubrik Budaya Edisi 2006-08-15)

Jumat, 12 Desember 2008

Anak Musik SSK

EVEN SSK UNIFA

SANGGAR SENI KARAMPUANG
UNIVERSITAS FAJAR

PRESENT

Contemporer Art Parade 2009

Latar Belakang
Seiring dengan berjalannya waktu, Seni Pertunjukan di Indonesia, telah mengalami banyak kemajuan yang pesat, dan perkembangan seni kontemporer merupakan jawaban atas kemajuan tersebut. Generasi muda Indonesia dikenal dengan semangat kreatifitas tinggi, tetapi kreatifitas mereka terkadang tidak tersalurkan bahkan salah menyalurkannya karena terbatasnya sarana dan media untuk mempertunjukkan ide kreatifitas tersebut. Oleh karena itu kami segenap seniman muda dari Sanggar Seni KARAMPUANG Universitas Fajar akan menyelenggarakan Contemporer Art Parade 2009 guna menyalurkan kreatifitas dan mempererat tali persaudaraan antar seniman-seniman muda khususnya di kota Makassar.

Tema Kegiatan
“ ART IS UNLIMITED “

Maksud dan Tujuan
Tujuan penyelenggaraan “parade seni kontemporer 2009” :Memajukan kreatifitas seniman muda untuk melakukan kegiatan positif, khususnya di bidang seni .Menggalang persatuan dan kesatuan antar seniman muda, Menggali potensi dan bakat seniman muda di bidang seni kontemporer Karena Seni bersifat universal..!!

Bentuk Kegiatan

* Theaterical Music
* Music Experimental
* Traditional Dance


Peserta
Organisasi Kesenian Kampus Se-Makassar


Waktu dan Tempat Pelaksanaan
Hari/Tanggal : Jumat s/d Sabtu , 23 – 24 Januari 2009
Waktu : 15.00 – Selesai
Tempat : Pelataran Kampus UNIVERSITAS FAJAR

Penutup

Kami mengharapkan dukungan dan partisipasi anda pada Kontemporer art parade 2009.

Informasi Lebih Lanjut :

Contact Person :
• RIO 081241332364
• YUDI 081241587006

"Trafficking" Dalam Lakon...



Salah satu anggota SSK Unifa melakonkan peran "Korban Trafficking" pada sebuah acara pementasan di Kampus Unifa...

Anak Barunya SSK Belajar Mentas...